Kamis, 24 April 2014

Strategi KIE Kadarzi



Pertemuan 1
SRATEGI KIE KADARZI

Pedoman Operasional Kadarzi  Di Desa Siaga:
         Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 747/MENKES/SK/VI/2007.
         Keluarga Sadar Gizi (KADARZI) adalah suatu keluarga yang mampu mengenal, mencegah dan mengatasi masalah gizi setiap anggotanya.

Ciri Kadarzi:
         Menimbang berat badan secara teratur.
         Memberikan Air Susu Ibu (ASI) saja kepada bayi sejak lahir sampai umur
             enam bulan (ASI eksklusif).
         Makan beraneka ragam.
         Menggunakan garam beryodium.
         Minum suplemen gizi sesuai anjuran.

Aspek Kadarzi:
         Tingkat keluarga
         Tingkat masyarakat
         Tingkat pelayanan kesehatan
         Tingkat pemerintah

Tingkat Keluarga:
         Umumnya keluarga telah memiliki pengetahuan dasar mengenai gizi.
         Sikap dan keterampilan serta kemauan untuk bertindak memperbaiki gizi keluarga masih rendah.
         Sebagian keluarga menganggap asupan makanannya selama ini cukup memadai karena tidak ada dampak buruk yang mereka rasakan.
         Tidak ada kemauan dan tidak mempunyai keterampilan untuk penyiapannya.

Gambaran prilaku gizi yang belum baik dalam keluarga:
         Masih rendahnya pemanfaatan fasilitas pelayanan kesehatan.
         Rendahnya ibu yang menyusui bayi 0-6 bulan secara eksklusif.
         Rumah tangga yang belum menggunakan garam beryodium.
         Adanya kepercayaan, adat kebiasaan dan mitos negatif pada keluarga.



Tingkat Masyarakat:
         Penanggulangan masalah kesehatan dan gizi di tingkat keluarga perlu keterlibatan masyarakat.
         Keterlibatan dan perhatian pihak LSM di pusat dan daerah terhadap masalah kesehatan dan gizi masyarakat belum memadai.

Tingkat Pelayanan Kesehatan:
         Pelayanan kesehatan yang mencakup pelayanan preventif dan promotif sangat diperlukan dalam mewujudkan KADARZI.
         Pelayanan kesehatan masih menitikberatkan pada upaya kuratif dan rehabilitatif.
         Kegiatan dan ketersediaan media promosi masih sangat terbatas.

Tingkat Pemerintahan
         Perlu adanya kebijakan pemerintah yang mendukung terlaksananya perubahan perilaku KADARZI.
         Perlu disusun Pedoman Promosi Keluarga Sadar Gizi bagi semua pihak yang berkepentingan di berbagai jenjang administrasi. 

UNTUK MELANJUTKAN MATERI, SILAKAN KLIK DI SINI!

1 komentar: